Wednesday, 23 January 2019

Jika Punya Uang Delapan Puluh Juta Buat Apa



Awal Tahun baru 2019 ini di awali dengan berita Viral tentang uang delapan puluh juta Rupiah, media massa online, cetak, televisi beramai-ramai memberitakan tentang uang delapan puluh juta rupiah.


Jika saya punya uang delepan puluh juta rupiah uang nya dipakai buat apa ya?, emhh buat modal nikah belum ada calonnya, buat beli rumah?, mana bisa uang delapan puluh juta untuk beli rumah di Ibu Kota, buat beli mobil, bisa sihh dipertimbangkan tapi dapatnya mobil bekas, buat modal franchise makanan sepertinya ide yang baik.

Setelah lama berpikir akhirnya saya putuskan  jika saya punya uang delapan puluh juta, akan saya pakai buat modal franchese dan sewa lahan sekitar dua puluh lima juta, lalu sepuluh juta buat modal cadangan jika sewaktu-waktu usaha tidak berjalan dan membutuhkan modal tambahan, sisanya buat menaikkan Ibu umroh tiga puluh juta, buat pegangan uang ibu di Mekkah nanti lima juta, sisanya sepuluh juta buat melunaskan  motor tujuh juta dan sisanya tiga juta buat beramal.

Deskripsi di atas hanya khayalan semata jika saya punya uang delapan puluh juta ya, mengkhayal dulu kan tidak berdosa buat orang seperti saya, siapa tahu jadi kenyataan Aamiin.

Banyak orang diluar sana yang terbiasa memegang atau memiliki uang ratusan juta bahkan milyaran rupiah, uang dengan nominal delapan puluh juta rupiah itu ngga ada apa-apa nya, uang segitu buat mereka hanya untuk beramal baik atau pun beramal buruk.

Buat beramal baik maksudnya untuk melakukan kebaikan seperti membantu tetangga kesulitan tanpa pamrih, bantu untuk pembuatan tempat ibadah, ya pokoknya hal yang terkait dengan kebaikan, namun buat mereka uang delapan  puluh juta juga bisa dipakai buat beramal buruk contohnya seperti berita viral di awal tahun kemarin, buat nikah lagi tanpa izin istri, buat main judi, dan lain-lain yang terkait dengan hal yang tidak baik.

Tapi itu hak mereka, mereka yang punya uang mau digunakan untuk apapun baik atau buruk itu hak mereka dan mereka pun harus siap menerima akibat dari apa yang mereka lakukan nantinya.

Bagi saya uang bukanlah  segala nya, apakah kita bisa membeli waktu dengan uang, apakah kita bisa menghidupkan orang yang sudah meninggal dengan uang apakah kita bisa membeli senyum tulus seseorang dengan uang, apakah kita bisa membeli kesehatan yang abadi untuk tubuh kita dengan uang, tidak.

sebagai contoh ada orang yang sangat kaya harta dan uang, namun dia sakit-sakitan dan harus dirawat di rumah sakit, tidak bisa bangun, jika makan makanan nya terasa hambar apakah orang tersebut bisa menikmati kekayaan nya, apakah bisa disebut dia bahagia.

contoh lainnya seseorang pejabat yang korupsi dia memiliki uang yang banyak harta dimana-mana tapi hidup mereka tidak tenang, selalu was-was, selalu bertanya-tanya  apakah KPK tahu kalau saya korupsi, apakah terbongkar uang suap dari si A atau si B, hidupnya selalu di hantui oleh rasa takut.

kebahagian seseorang tidak dapat dinilai dari seberapa banyak uang kita atau harta kita, buat saya kebahagian hanya dapat dinilai dari seberapa banyak kita bisa bersyukur dari segala apa yang telah diberikan oleh Allah swt.

Dengan hidup selalu bersyukur dengan apa yang kita terima InsyaAllah hidup kita akan terasa nikmat dan bahagia. 




1 comment:

  1. numpang share ya min ^^
    buat kamu yang lagi bosan dan ingin mengisi waktu luang dengan menambah penghasilan yuk gabung di di situs kami www.fanspoker.com
    kesempatan menang lebih besar yakin ngak nyesel deh ^^,di tunggu ya.
    || bbm : 55F97BD0 || WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    ReplyDelete

KOTA KU YANG SELALU DICAP NEGATIF

Lambang Kota Indramayu Saya Ingin membahas tentang Kota Indramayu yang punya jargon Remaja (Religius Maju Mandiri dan Sejahtera ) kota...