Menjadi Manusia paling bahagia dan dapat menikmati hidup dengan baik adalah Impian semua manusia namun kali ini saya ingin membahas tentang kualitas hidup manusia kenapa karena kualitas hidup manusia adalah ukuran dari seberapa bahagia nya manusia menjalankan hidup, kadang ada manusia yang berpikir kaya banyak uang pasti bahagia menurut saya pemikiran tersebut salah, banyak orang kaya banyak uang dan harta namun memiliki kualitas hidup yang buruk apakah dia bahagia pastinya tidak, ada manusia yang hidup sederhana dan tak memiliki uang dan harta banyak namun dia memiliki kualitas hidup baik InsyaAllah dia akan merasakan kebahagian.
Saya kan memberikan lima cara terbaik untuk merubah kualitas hidup anda.
Pertama adalah merubah arti hidup dalam diri anda maksudnya adalah anda harus merubah pandangan arti hidup anda dari sebelumnya menjadi diri yang lebih baik, buatlah diri anda lebih berarti untuk kehidupan anda dan kehidupan sekitar anda, dengan cara seperti ini apapun yang terjadi nanti nya akan membuat anda merasakan perasaan yang lebih berarti dalam diri anda sehingga kualitas kehidupan anda akan meningkat.
Kedua adalah anda harus memiliki identitas dan ini sangat penting untuk kehidupan anda, identitas yang saya maksud ini adalah bukan identitas seperti KTP atau nama dan alamat anda bukan, tapi identitas yang saya maksud adalah identitas untuk menilai diri anda sendiri, saya akan bertanya, apakah anda pernah merasakan dan menilai diri anada atau mengatakan hal tentang diri anda sendiri.? contoh nya seperti ini "saya pernah mengatakan pada diri saya sendiri jika saya ini seseorang yang pelupa" maka secara tidak langsung tanpa saya sadari dari alam bawah sadar saya, saya sudah menganggap kalau saya memang pelupa dan itu akan menimbulkan efek negatif dalam kualitas hidup anda, sekarang cobalah anda menilai dan mengatakan hal tentang diri anda sendiri dengan kata-kata positif contohnya saya orang yang pintar, saya adalah orang yang jujur, saya adalah orang yang baik, saya adalah orang yang hebat, apa yang akan terjadi,? diri anda akan merasakan efek positif dari perkataan kalian dan membuat kalian merasa menjadi orang yang sangat bahagia dan hebat.
Baca juga Cara Mengatasi Rasa Takut dan Trauma
Ketiga anda harus memiliki misi untuk meningkatkan atau merubah kualitas kehidupan kalian buat lah poin-poin baik untuk diri anda contohnya seperti ini "saya hari ini harus pergi ke pasar jam tujuh pagi" apa yang harus saya lakukan pertama saya harus tidur sebelum pukul sembilan malam dan bangun pukul lima pagi, poin-poin ini tidak harus anda catat tapi bisa anda simpan di dalam pikiran kalian dengan adanya misi kualitas hidup anda tanpa kalian sadari akan berubah menjadi lebih baik.
Keempat setelah anda memiliki misi kalian pastinya anda sudah memiliki visi untuk merubah kualitas hidup anda atau gambaran rencana masa depan untuk menuju perubahan dalam kualitas hidup kalian, sama seperti yang saya berikan saat saya menjelaskan contoh tentang misi terselip kata-kata "saya harus pergi ke pasar pukul tujuh pagi" kata-kata ini termasuk ke dalam visi kehidupan kalian, buat visi yang sesuai untuk diri anda dan mampu membuat kualitas hidup anda meningkat.
Kelima adalah kebiasaan karena dengan kebiasaan lah yang membuat hidup kita lebih berkualitas, mulai hari ini buanglah kebiasaan lama anda yang membuat anda terjebak dalam kehidupan yang tidak berkualitas ganti lah dengan kebiasaan yang lebih bermanfaat dan berkualitas, jangan lupa pula berdoa, beramal dan beribadah agar kehidupan anda menjadi lebih berkualitas.
No comments:
Post a Comment